Name tag adalah adalah kartu identitas dalam bentuk pin atau gantungan biasa yang cara memakainya dikaitkan pada pakaian bagian dada maupun saku kemeja/ blus. Pada bagian ini name tag merupakan hal yang kecil namun berdampak cukup besar bagi pelayanan yang diberikan. Umumnya name tag dikenakan oleh pegawai negeri, dokter, guru, karyawan perbankan, pramugari(ra) pesawat atau kereta api, dan mahasiswa di beberapa jurusan, khususnya jurusan Kesehatan.
Lalu, sebenarnya berapa sih ukuran name tag yang ideal itu? Sehingga tidak terlihat tidak berlebihan, namun juga tidak terlihat terlalu sederhana. Jika berbicara perihal ukuran name tag, kita juga harus tahu apa saja jenis name tag karena jenis name tag satu dengan jenis name tag lain memiliki ukuran berbeda. Berikut penjelasan lengkapnya.
Macam-Macam Ukuran Name Tag Dada
Secara umum, berikut ini ukuran name tag yang diproduksi oleh perusahaan jasa adverstising:
- Ukuran Name Tag PVC
Name tag bahan PVC adalah name tag yang dibuat dari plastik PVC. Karena terbuat dari PVC maka kualitasnya sudah tidak diragukan lagi. Bentuk name tag PVC adalah persegi panjang dengan panjang 8cm dan lebar 2cm, sedangkan tebalnya berkisar 0.76mm.
- Ukuran Name Tag Akrilik
Sesuai dengan namanya, name tag ini terbuat dari bahan akrilik, yaitu plastik yang tampilannya mirip dengan kaca, tetapi bobotnya lebih ringan dan memiliki daya tahan terhadap panas—terutama api—di bawah kaca.
Ukuran name tag aklirik ini sama dengan name tag PVC, akan tetapi lebih tebal, yaitu dengan ketebalana 2mm. Dalam pembuatannya, name tag akrilik juga ditambahkan bahan PVC dengan ketebalan 0.76mm, sehingga ketebalan total name tag akrilik adalah 2.76mm.
- Ukuran Name Tag Akrilik Custom UV
Name tag akrilik custom adalah jenis name tag akrilik yang bentuknya dapat di-custom sesuai permintaan pelanggan. Bentuk name tage ini bahkan bisa menyesuaikan bentuk tulisan yang dicetak pada name tag.
Mesin pencetak yang digunakan adalah mesin printing UV sehingga kemampuan cetaknya lebih bagus dibandingkan jenis printer lain.
Ukuran name tag ini sama besarnya dengan ukruan name tag akrilik biasa, akan tetapi untuk ketebalannya hanya 2mm karena tanpa tambahan PVC.
- Ukuran Name Tag Akrilik Chrome
Jenis name tag ini menghasilkan warna yang mengkilat seperti logam, yaitu silver dan emas. Name tag akrilik ini juga dicetak dengan mesin printing UV, dengan ketebalan berkisar 2 mm. Sedangkan ukuran name tag ini bisa mencapai 3cm x 8cm.
Dari kelima jenis name tag di atas, pelanggan dapat bebas meminta kepada pihak penyedia jasa untuk menambahkan teks, logo, atau garis, dan juga bisa memilih menggunakan pengait dari peniti atau magnet.
Itulah ulasan mengenai ukuran name tag yang bisa kamu pilih baik untuk organisasi atau perusahaan, maupun untuk sekolah/perkuliahan.
Untuk menunjang strategi pelayanan, tujuan seorang pegawai memperlihatkan kartu identitas berupa name tag adalah agar pelanggan mengenali pegawai tersebut. Jika suatu saat pelayanan yang diberikan kepada pelanggan kurang baik, maka pelanggan bisa melaporkan pegawai tersebut untuk mengevaluasi kinerjanya cukup dengan menyebutkan nama dari pegawai itu sendiri. Oleh karena itu, ukuran name tag ini penting sekali untuk diperhatikan agar pelanggan tidak kesusahan untuk membaca identitas si pegawai.
Post a Comment for "Macam-Macam Ukuran Name Tag Berdasarkan Bahan Pembuatnya"